Hari Sumpah Pemuda

Yang dimaksud dengan "Sumpah Pemuda" adalah keputusan Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan dua hari, 27-28 Oktober 1928 di Batavia (kini bernama Jakarta). Keputusan ini menegaskan cita-cita akan "tanah air Indonesia", "bangsa Indonesia", dan "bahasa Indonesia".

Istilah "Sumpah Pemuda" sendiri tidak muncul dalam putusan kongres tersebut, melainkan diberikan setelahnya. Berikut ini adalah bunyi tiga keputusan kongres tersebut sebagaimana tercantum pada prasasti di dinding Museum Sumpah Pemuda. Naskah orisinil diabadikan menggunakan ejaan Van Ophuijsen.


    Pertama:

Kami poetra dan poetri Indonesia, mengakoe bertoempah darah jang satoe, tanah Indonesia.


    Kedoea:

 Kami poetra dan poetri Indonesia mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia.


    Ketiga:

 Kami poetra dan poetri Indonesia mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia.


Hari ini sudah berlalu 93 tahun, dan semangat itu tampak hidup dan terus menyala untuk membawa Indonesia semakin bersinar.

Selamat Hari Sumpah Pemuda Ke-93 





Video Perayaan Sumpah Pemuda Kelas 1

Video Perayaan Sumpah Pemuda Kelas 2

Video Perayaan Sumpah Pemuda Kelas 3

Video Perayaan Sumpah Pemuda Kelas 4

Video Perayaan Sumpah Pemuda Kelas 5

Video Perayaan Sumpah Pemuda Kelas 6


No comments: