MAKANAN TRADISIONAL

Dalam materi globalisasi kelas 4 sekolah dasar, dibahas tentang pengertian, dampak dll. Globalisasi adalah proses penyebaran unsur-unsur baru khususnya yang menyangkut informasi secara mendunia melalui media cetak dan elektronik. Ada pula yang mendefinisikan globalisasi sebagai hilangnya batas ruang dan waktu akibat kemajuan teknologi informasi. Globalisasi terjadi karena faktor-faktor nilai budaya luar, seperti: a) selalu meningkatkan pengetahuan b) etos kerja c) patuh hukum d) kemampuan memprediksi e) kemandirian f) efisiensi dan produktivitas g) keterbukaan h) keberanian bersaing i) rasionalisasi j) manajemen resiko pada saat ini perkembangan teknologi mempengaruhi semua unsur, dan terjadi pada semua manusia, sebagai contoh Handphone tidak barang antik lagi, anak sekolah dasarpun sudah tau apa dan bagaimana hanphone itu. dari segi makanan pun banyak sekali misalnya makanan siap saji(KFC,BOLOBOLO,Burger,Pitza dll)

dalam kesempatan ini kami akan meliput kegiatan anak-anak kelas 4 SD Fransiskus 2 Bandar lampung yang mengadakan bazar makanan tradisional yang berjujuan untuk mengenalkan kepada anak-anak didik tentang jajanan tradisional yang hampir punah kalah dengan jajanan jaman sekarang. jenis makanannya bermacam-macam seperti; lapis, mendut, cewel, cenil, geblek, ketan, lemper, lambang sari, jadah dll. dari bazar tersebut anak didik tau dan merasakan makanan tradisional yang kerap kali ditinggalkan. dari kelas-kelas banyak selogan yang mereka tulis untuk membangkitkan semangat agar mencintai makanan tradisional " Tradisional seleraku, modern gayaku" " Globalisasi Ok - Tradisional Ok" " Tradisional bukan berarti ketinggalan jaman" " Love traditional cake" demikian liputan dari meja redaksi, semoga bermanfaat untuk semua. untuk pic lengkapnya