O2SN SEKOLAH DASAR TINGKAT PROVINSI


Dari meja redaksi akan meliput sekilas perjalanan O2SN SD Tingkat Provinsi Lampung, khususnya cabang voli mini putri.
Saat O2SN Tingkat Kota Bandar Lampung kemarin SD Fransiskus 2 mendapat juara II dan juara satunya adalah SD BPK Penabur, namun saat mewakili Kota Bandar Lampung diadakannya penggabungan tim karena untuk menghadapi tim dari kabupaten -kabupaten sangatlah berat, hingga dari SD Fransiskus 2 diambil 2 pemain lalu SD BPK Penabur 3 pemain, dan mereka menjadi satu tim yang solit.

Saat latihan bersamapun mereka sudah diset menjadi ujung tombak voli mini putri Kota Bandar Lampung yang dimotori oleh Lukas Prastowo ( SD Fransiskus 2 ) dan Warikan ( SD BPK Penabur ).



 Pada tanggal 28 Mei 2013 O2SN SD Tingkat Provinsi dilaksanakan, tepatnya digedung Saburai Bandar Lampung dimana para atlit sudah dikarantina dari kemarinnya di hotel dan saat pertandingan diantar oleh tim panitia.

Tim voli dari Kota Bandar lampung menurunkan Vanessa (SD BPK Penabur), Kezia (SD BPK Penabur), Andrean (SD BPK Penabur), Melly (SD Fransiskus 2), dan Dea (SD Fransiskus 2) dengan official Bpk Warikan. Pada pertandingan pertama mereka dapat menyisihkan Kabupaten Way Kanan 2-0 namun saat pertandingan berikutnya melawan Kabupaten Tulang Bawang kalah tipis raberset 2-1.

Walau gugur semangat mereka perlu dicontoh untuk selalu terus berusaha dan giat untuk berprestasi,  ini akan menjadi kebanggaan sekolah mereka masing-masing, dan menjadikan semangat bagi adik - adik kelasnya dalam meneruskan perjuangan mereka.

Akhir kata dari kami VIVA BANDAR LAMPUNG.



No comments: